Dramatis, PSF Academy Akhirnya Lolos ke Babak 12 Besar Festival Sepakbola Piala Pangdam III/Siliwangi

Administrator

05/05/2023

Salah seorang pemain PSF Acedemy (kastum kuning) saat berduel dengan pemain Jaya United (merah)di babak penyisihan grup Festival Sepakbola U-12 PSF - Piala Pangam III/Siliwangi. (Foto: Tarantula Soccer Field Official).

BANDUNG, G-SPORTS.ID – Tim PSF Academy harus bekerja keras untuk meraih tiket Babak 12 Besar saat tampil di ajang Festival Sepakbola U-12 PSF – Piala Pangdam III/Siliwangi 2023 yang berlangsung di PSF Tarantula Soccer Field, Sabtu 24 Juni 2023.

Meraih 4 poin kemenangan dari sekali menang, sekali draw dan sekali kalah, PSF Academy harus puas menempati runner up pada babak penyisihan Grup C.

Tim asuhan asuhan Deris, itu mengawali pertandingannya dengan  kemenangan setelah mengalahkan tim kuat Bandung Pro United (BPU), 2-1. 

Namun, pada pertandingan kedua, PSF Academya gagal meraih poin dikalahkan Jaya United,0-1.

Laju PSF Academy  untuk dapat meraih tiket 12 Besar akhirnya ditentukan saat menghadapi tim terakhir di pertandingan ketiganya melawan AK Foundation. 

Dalam pertandingan ini PSF versus AK Foundation berakhir imbang, 1-1. Empat poin yang diraih PSF Academy cukup riskan untuk bisa tampil di Babak 12 Besar. Namun nasib berkata lain, nasib PSF Academy ditentukan oleh pertandingan lain dimana pesaing utamanya di grup yang sama,  Bandung Pro United bermain imbang melawan    Jaya United, 1-1. 

Poin PSF Academy pun lebih unggul dibandingkan BPU yang hanya meraih 2 poin dan pernah dikalahkan PSF Academy di pertandingan pembuka hingga akhirnya sau tiket Grup C menjadi milik sang tuan rumah.

Berhasil meraih tiket Babak 12 Besar secara dramatis, pelatih Deris tidak merasa kaget,.

Deris memaklumi,  hasil yang dicapai anak asuhannya mengingat persiapan yang dilakukan terbilang minim.

“Kami hanya memiliki waktu singkat untuk mempersiapkan tim ini sebelum tampil d Piala Pangdam, pemain-pemain inti kami banyak yan absen, ini tim gabungan antara Jakarta dengan Cilacap sehingga bagi kami itu pencapaian yang luar biasa dari anak-anak,” kata Deris memaparkan.

Deris berjanji, di Babak 12 Besar tim asuhannya akan tampil lebih baik guna meraih tiket babak semifinal.

“Tidak ada yang salah dari anak-anak, hanya butuh waktu untuk menjadi tim lebih kompak, tapi saya yakin di Babak 12 Besar kita bisa dan siap melaju ke babak berikitnya,” katanya mengungkapkan.

Di Babak 12 Besar yang akan digelar Minggu pagi 25 Juni 2023, PSF Academy akan menghadapi dua tim di Grup G masing-masing saat menghadapi Bhayangkara FC dan Honest. 

Dua tim lawan tersebut menjadi tantangan PSF Acedemy mengingat keduanya sangat tangguh dalam pertahanan dan tajam dalam serangan.

“Insya Allah setelah anak-anak kita satukan ada tekad untuk menang di dua kali pertandingan nanti,” katanya memungkasi.*** 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer

Berita Terkait