Indonesia Ladeni Korea Selatan di Final Twelve Round Asian Men’s Volleyball Championship 2023

Administrator

07/05/2023

FINAL TWELVE ROUND: Timnas Bola Voli Putra Indonesia juimpa Korea Selatan pada Babak 12 Besar Kejuaran Bola Voli Putra Asia 2023. (foto : Dok. avcvolley)

URMIA-IRAN, G-SPORTS.ID – Tim Nasional Bola Voli Putra Indonesia bertemu lawan alot pada Final Twelve Round atau Babak 12 Besar Asian Men’s Volleyball Championship 2023. Menghadapi Korea Selatan dalam pertandingan, di Ghadir Arena of Urmia Indoor Sports Arena, Urmia (Iran), Selasa (23/08/2023) besok sore. 

Korea Selatan lolos ke Babak 12 Besar sebagai juara Grup F, usai menyingkirkan Pakistan dan Bangladesh. Sedangkan Indonesia tunner up Grup C. Meski memiliki nilai akhir sama 6 dengan juara Grup C, China. Tetapi kalah dalam perhitungan sets won-sets lost, 5-4 dibandingkan China 6-4. Juga set points won-set points lost 206-191 berbanding 220-203. 

Korea Selatan yang dibesut head coach Do Hun-im, saat ini dalam peringkat dunia FIVB (Fédération Internationale de Volleyball) menduduki urutan 27 dan 5 Asia AVC (Asian Volleyball Confederation). Indonesia berperingkat 63 dunia FIVB dan 14 Asia AVC. 

Namun Timnas Merah Putih memiliki modal bagus sebelum menghadapi Negeri Ginseng. Dalam pada babak penyisihan Grup C, Farhan Halim dan kawan-kawan nyaris mengalahkan China yang berperingkat 25 dunia dan 4 Asia.

Sebelum akhirnya menyerah dalam lima set 2-3 (22-25, 25-22, 19-25, 28-26, 13-15, dengan total poins 107-113. Bahkan tim asuhan pelatih asal Beijing, China Jeff Jiang Jie itu, pada set terakhir atau kelima sempat leading 12-10, namun akhirnya takluk 13-15. 

Lima pertandingan Final Twelve Round lainnya besok, dua laga digelar di Shahidan Ahandoust Hall, Urmia, Iran. Chinese Taipei (juara Grup D) verus Iraq (runner up Grup A) dan China (juara Grup C) meladeni India (runner up Grup E).

Tiga pertandingan berlangsung di Shahidan Ahandoust Hall, Urmia, Iran. Tuan rumah Iran (juara Grup A) melawan Pakistan (runner up Grup F) dan  23/08/2023 Jepang (juara Grup B) vs Bahrain  (runner up Grup C). Kemudian 23/08/2023 Qatar (juara Grup E) vs Thailand (runner up Grup B).

Dua pertemuan terakhir Indonesia kontra Korea Selatan berakhir imbang 1-1. Babak final Asian Peace Cup International Volley Ball Competition 2019, di Jakarta (25/06/2019) Indonesia menumbangkan Korea Selatan 3-1 (25-22, 25-21, 21-25, 25-13). Sedangkan pada babak penyisihan Grup D Asian Men’s Volleyball Championship 2019 (15/09/2019), di Tehran (Iran), Korea Selatan menundukkan Indonesia 3-0 (25-22, 25-19, 25-20).

Asian Men’s Volleyball Championship 2023
Urmia, West Azerbaijan, Iran 19-26 Agustus 2023

Jadwal laga Final Twelve Round/12 Besar (knock-out)
23/08/2023 Iran (juara Grup A) vs Pakistan (runner up Grup F) 
23/08/2023 Korea Selatan (juara Grup F) vs Indonesia (runner up Grup C) 
23/08/2023 Jepang (juara Grup B) vs Bahrain  (runner up Grup C) 
23/08/2023 China (juara Grup C) vs India (runner up Grup E) 
23/08/2023 Chinese Taipei (juara Grup D) vs Iraq (runner up Grup A) 
23/08/2023 Qatar (juara Grup E) vs Thailand (runner up Grup B) 

Klasemen akhir fase grup
Grup A
1. Iran 2 2 0 6 6-1 169-111 
2. Iraq 2 1 1 2 4-5 167-193 
3. Hong Kong  2 0 2 1 2-6 144-176
Grup B
1. Jepang 2 2 0 6 6-0  150-102
2. Thailand 2 1 1 3 3-3  137-128
3. Uzbekistan 2 0 2 0 0-6    93-150
Grup C
1. China 2 2 0 4 6-4 220-203
2. Indonesia 2 1 1 4 5-4 206-191
3. Kazakhstan 2 0 2 0 3-6 174-206
Grup D
1. Chinese Taipei 1 1 0 2 3-2 110-104
2. Bahrain 1 0 1 1 2-3 104-110
Grup E
1. Qatar     2 2 0 6 6-0  150-112
2. India     2 1 1 3 3-4  156-157
3. Afghanistan 2 0 2 0 1-6 136-173
Grup F
1. Korea Selatan 2 2 0 6 6-1 183-160
2. Pakistan         2 1 0 3 4-3 175-150
3. Bangladesh 2 0 2 0 0-6 112-150
Keterangan : main, menang, kalah, poin, sets won-sets lost, set points won-set points lost)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer

Berita Terkait