HANGZHOU, G-SPORTS.ID – Tim bola voli putra Indonesia harus mengakui ketangguhan Jepang, dalam penyisihan Grup F Asian Games Hangzhou. Laga berlangsung di Deqing Sports Centre Gymnasium, Rabu (20/9/2023).
Dalam pertandingan Rabu malam ini Indonesia kalah telak 0-3 dari Jepang. Jepang yang turun dengan tim lapis kedua tetap terlalu tangguh buat Indonesia.
Mental dan teknik Jepang lebih bagus. Kami sudah memberikan perlawanan terbaik, kata Farhan Halim, open hitter tim voli putra Indonesia.
Meski kalah, peluang Indonesia lolos ke babak 12 besar tetap terbuka. Syaratnya harus bisa mengalahkan Afghanistan dalam partai terakhir Grup F, Kamis ini.
Laga berikutnya kami harus lebih solid. Selain itu juga lebih komitmen lagi antara satu sama lain, ucap Farhan.*