BANDUNG, G-SPORTS.ID – Salah seorang bintang Timnas Indonesia, Beckham Putra Nugraha, mengajak tim usia muda untuk meramaikan penyelenggaraan turnamen Piala Pangdam Siliwangi 2023. Ajang ini akan diselenggarkan di Bandung pada 17-25 Juni mendatang.
Ayo adik-adik semua ikut dan ramaikan Piala Pangdam Siliwangi. Jangan lupa berikan yang terbaik di lapangan, kata Beckham yang di SEA Games 2023 lalu ikut mengantarkan Tim U-22 meraih medali emas.
Turnamen untuk memperingkati HUT Kodam III/Siliwangi Ke-77 itu akan digelar di PSF Tarantula Soccer Field. Tempat itu merupakan salah satu lapangan sintetis terbaru dan terbaik yang ada di Bandung.
Turnamen ini dikhususkan bagi pemain U-12 atau kelahiran 20112012. Tim peserta sebanyak 32 dengan sistem pertandingan setengah kompetisi, 9×9 pemain.
Bagi klub atau SSB yang ingin ikut, pendaftaran telah dibuka. Pendaftaran bisa datang langsung ke Tarantula Soccer Field, Jalan Salak No 2, Bandung, dengan biaya Rp2,5 juta.*