BANTUL. G–SPORTS.ID – Yuswanto Aditya membuyarkan kemenangan Persib yang sudah di depan mata.
Unggul 1-0 hingga menit ke-90, Persib Bandung akhirnya harus bermain seri, 1-1 dengan Barito Putera dalam lanjutan Putaran II BRI Liga 1 2023/2024 yang berlangsung di Stadion Sultan Agung, Bantul, Jumat 23 Februari 2024.
Persib unggul lebih dulu pada menit ke-11 melalui gol yang dicetak David da Silva. Lantas, di menit ke-70 Persib harus bermain 10 pemain setelah Alberto Rodriguez diganjar kartu merah.
Dari situlah petaka datang, setelah bermain 10 orang, tuan rumah Barito Putera melakukan gempuran yang tidak hentinya dan akhirnya upaya tim asuhan Rahmad Darmawan itu membuahkan hasil melalui sundulan Yuswanto. Namun, Persib masih tetap bertahan di peringkat tiga klasemen sementara dengan tambahan satu poin total 42 poin kemenangan.
Hanya saja hasil imbang tersebut memperpanjang rekor pelatih Bojan Hodak yang tidak pernah menang dari lima laga terakhir seri empat kali dan kalah sekali.
Persib akan menghadapi tim yang kini menempati peringkat dua, PSIS Semarang di Stadion si Jalak Harupat, Selasa 27 Februari 2024. ***