SURABAYA, G-SPORTS.ID – Kemenangan besar dibukukan tuan rumah tim Indonesia U-19 mengawali tampilan perdana mereka pada laga penyisihan Grup A ASEAN U-19 Boys Championship 2024, Rabu (17/07/2024) malam. Dibesut pelatih Indra Sjafri, tuan rumah tak terbendung lawannya, Filipina U-19, di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya.
Dominan sepanjang 2×45 menit, agresivitas Dony Tri Pamungkas dan kawan-kawan sulit diredam lawannya. Bahkan Teen Azkals (U-19 Azkals), julukan Filipina U-19, dipaksa bermain di zona permainanan sendiri.
Tampil perkasa, meski belum maksimal, Indonesia sukses menggilas Filipina dengan skor mencolok 6-0 (4-0). Meski pertandingan sendiri yang diwasiti Faisal Sulaiman Albalawi asal Arab Saudi itu, tak cukup banyak menyedot animo penonton.
Dua pemain Garuda Nusantara mencetak brace alias dua gol, yakni melalui Arlyansyah Abdulmanan pada menit ke-12 dan 50. Kemudian “center back” yang malam ini dimainkan di lini penyerangan, Muhammad Iqbal Gwijangge juga bukukan dua gol menit ke-21 dan 43.
Dua gol lainnya, masing-masing satu dilesakkan oleh kapten tim Kadek Arel Priyatna (28′). Diakhiri gol keenam pemain diaspora Jens Raven menit ke-88. Sekaligus menutup pesta enam gol ke gawang tim besutan pelatih Josep Maria Ybarz Ferre (Spanyol) yang dikawal kiper Cesar Iñigo Alonso.
Kemenangan telak yang dicapai Garuda Nusantara, mereka memimpin klasemen sementara Grup A dengan nilai 3 dan selisih gol 6-0. Disusul Timor-Leste oin 3 dan gol 3-2, dan Kamboja serta Filipina sama-sama belum memperoleh nilai.
Sebelumnya pada pertandingan pembuka Grup A ASEAN U-19 Boys Championship 2024 sore harinya, juga di Stadion Gelora Bung Tomo. Surabaya. Timor-Leste menundukkan Kamboja tipis 3-2 dalam laga yang dipimpin wasit Jin Jing-yuan dari China.
Penyelenggaran ASEAN U-19 Boys Championship 2024 atau Piala ASEAN U-19 2024, hari ini Rabu, tanggal 17 Juli hingga 29 Juli 2024. Dilangsungkan di dua venue, Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya dan Stadion Gelora 10 November Surabaya.
Turnamen yang merupakan kalender resmi sub-condeferations ASEAN Football Federation (AFF) tersebut, diikuti 12 negara yang terbagi dalam tiga grup babak penyisihan. Grup A pada tanggal 17-23 Juli 2024, dihuni Indonesia, Kamboja, Filipina, dan Timor-Leste.
ASEAN U-19 Boys Championship 2024
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
Stadion Gelora 10 November, Surabaya
17-29 Juli 2024
Hasil pertandingan Grup A
Rabu, 17 Juli 2024
Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya
Indonesia vs Filipina 6-0
Gol : Indonesia 6 (Arlyansyah Abdulmanan 12′ 50′, Kadek Arel Priyatna 28′, Muhammad Iqbal Gwijangge 21′, 43′, Jens Raven 88′) / Filipina 0
Wasit : Faisal Sulaiman Albalawi (Arab Saudi)
Susunan pemain :
Indonesia : 1 Ikram Algiffari (pg), 5 Muh Alfahrezi Buffon, 4 Kadek Arel Priyatna, 17 Muh Mufli Hidayat, 6 Dony Tri Pamungkas ©, 18 Tony Firmansyah, 7 Figo Dennis Saputrananto, 11 Muh Riski Afrisal, 21 Muh Iqbal Gwijangge, 8 Arkhan Kaka Putra Purwanto, 20 Arlyansyah Abdulmanan
Cadangan : 21 I Wayan Artha Wiguna (pg), 23 Fitrah Maulana Ridwan (pg), Sulthan Zaky Pramana Putra Razak, 2 Rizdjar Nurviat Subagja, 6 Meshaal Hamzah Bashier Oman, 3 Alexandro Felix Kamuru, 12 Welberlieskoot de Jardim, 10 Muh Kafiatur, 13 Muh Mufdi Iskandar, 15 Marselinus Ama Ola, 9 Jens Raven, 19 Muhammad Ragil
Pelatih : Indra Sjafri (Indonesia)
Filipina : 1 Cesar Iñigo Alonso © (pg), 5 Merino Martin Joshua Leonor (Kapten), 6-Villanueva Bryan Ezekiel, 7-Banatao Otu Abang, 8-Lizares Sebastian Mauro Manzano, 11-Diaz Jhon Henson Tubada, 14-Moya Noelle Justin Roxas, 17-Ogur Justin Davebrim Dingil, 19-Saut Cyrelle James Medez, 20-Sabatin Alexander John Agius, 23-Caraig Jian Vinz Solomon
Cadangan: 2 Jose Alfonso de Leon Gonzales (pg), 22 Luc Richard Sino-Cruz Narido (pg), 3 Alexander Caleb Pahud Santos, 4 Manolo Concepcion Veneracion, 9 John Allen Orteza Koyama, 10 Benz Joelle dela Cruz Samaniego, 12 Yuan Angelo Arnado Maniscan, 13 Rodrigo Iii Palencia Marinas, 15 John Bhyl Largado Gimenez, 16 John Ryen Lim, 18 Miguel Abrera Bengson Javier Manolo, 21 Edzon Sylver Pormento
Pelatih : Josep Maria Ybarz Ferre (Spanyol)
Klasemen Grup A
1. Indonesia 1 1 0 0 6-0 3
2. Timor-Leste 1 1 0 0 3-2 3
3. Kamboja 1 0 0 1 2-3 0
4. Filipina 1 0 0 1 0-6 0