PARIS, G-SPORTS.ID – Filipina akhirnya menjadi negara pertama dari Asia Tenggara yang meraih medali emas di Olimpiade Paris 2024.
Sabtu (3/8/2024) Carlos Yulo menyabet medali emas dari cabor senam artistik. Ia mengalahkan atlet dari Israel dan Jerman yang finis di urutan kedua serta ketiga.
Yulo menjadi peraih medali emas kedua Filipina di Olimpiade setelah atlet angkat besi Hidilyn Diaz, yang membawa pulang medali emas di Tokyo.
Saat pengumuman itu dibuat, Yulo menjadi emosional dan terduduk di lantai, memegangi kepalanya, menutupi matanya sambil menangis. Ia akhirnya berhasil.
Beberapa saat kemudian, Lupang Hinirang dimainkan untuk kedua kalinya dalam cabang olahraga tersebut. Sebelum lagu kebangsaan Filipina dimainkan, Yulo tampak menggelengkan kepalanya, mungkin karena tidak percaya, bahwa mimpinya yang terliar menjadi kenyataan.*(Ari DP)