Gagal ke Final EPA Liga 1 2024/2025, Kiper Bali United U-16 Dipanggil Timnas Garuda Muda

Yan Daulaka

19/02/2025

Noah Leo Duvert mendapat kesempatan berharga untuk bergabung dengan Timnas Indonesia U-17. (Foto @media officer Bali United)

BEKASI, G-SPORTS.ID – Bali United FC U-16 memang gagal melangka ke babak final Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 2024/2025. Namun salah satu pemain bertalenta tim ini, yakni kiper Noah Leo Duvert mendapat kesempatan berharga untuk bergabung dengan Timnas Indonesia. Leo menyusul ketiga rekannya yang lebih dulu menjalani pemusatan latihan Timnas Indonesia U17 di Yogyakarta.

Ketiga pemain yang sebelumnya menjalani latihan bersama Skuad Garuda Muda adalah I Putu Panji Apriawan, Ida Bagus Putu Cahya dan Putu Ekayana Yoga Pratama. Total empat pemain yang kini menjalani pemusatan latihan bersama Timnas Indonesia U17 di Yogyakarta sejak hari Selasa (18/2) kemarin hingga Selasa (25/2) mendatang.

Pemusatan latihan ini dilakukan untuk menemukan skuad terbaik yang akan dipersiapkan dalam  AFC Asian U17 Cup 2025 di Arab Saudi pada bulan April 2025 mendatang. Timnas Indonesia U17 sendiri pernah melangkah jauh hingga babak semifinal pada edisi 1990 di Qatar.

Pada era 2018 saat diisi oleh skuad muda seperti Ernando Ari, Rizki Ridho dan kawan-kawan hanya mampu berjuang hingga perempat final. Langkah mereka terhenti kala bertemu Australia U17 saat itu.

Menarik untuk dinantikan skuad terbaik yang akan tampil di ajang Piala Asia U17 di Arab Saudi mendatang. Semoga empat perwakilan pemain Bali United Youth ini bisa memberikan kontribusi positif untuk Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer

Berita Terkait