PORLASI Jabar Gelar Rakerda, Arief Diminta Melanjutkan Kepemimpinannya

Arief NK

16/03/2025

RAKERDA PORLASI Jabar diikuti seluruh Pengcab PORLASI di Jawa Barat, Sabtu (15/3/2025) (Foto: Arief K/G-SPORTS.ID)
RAKERDA PORLASI Jabar diikuti seluruh Pengcab PORLASI di Jawa Barat, Sabtu (15/3/2025) (Foto: Arief K/G-SPORTS.ID)

BANDUNG, G-SPORTS.ID – Pengprov PORLASI Jabar (Persatuan Olahraga Layar Seluruh Indonesia Jawa Barat) menyepakati  Musyawarah Olahraga  Daerah  Jawa Barat (Musorda) dengan agenda pemilihan ketua umum baru  digelar pada April 2025, mendatang.

Demikian salah satu benang merah yang terangkum dalam Rapat Kerja Daerah  (Rakerda) Pengprov PORLASI Jabar yang digelar di AULA Lantai 3 KONI Jabar, Sabtu (16/3/2025).

Secara resmi, Rakerda Pengprov PORLASI Jabar 2025 dibuka Ketua Bidang V KONI Jabar, Aan Johana didampingi  Ketua Umum Pengprov PORLASI Jabar, Brigjen (Purn), Dr Arief Prayitno.

Aan Johana mewakili Ketua Umum KONI Jabar, itu mengungkapkan, dari berbagai aspek yang dicapai PORLASI Jabar dibawah pimpinan Arief Prayitno mengalami peningkatan pesat mulai dari PON Papua 2021 sampai PON Aceh 2024.

“Di Papua belum bisa menyumbangkan emas tapi kemudian untuk Jabar hattrick mereka buktikan dengan menyumbangkan dua medali emas. 200 persen boleh dikatakan peningkatannya. Artinya, dibawah Pak Arief organisasi PORLASI Jabar sangat sehat dan sudah menjalankan amanat dengan baik ditambah laporan keuangannya yang akuntabel,” kata Aan memaparkan.

Menurutnya, KONI Jabar selama ini terus mengikuti perkembangan cabang olahraga layar dimana dari tahun ke tahun sudah terbukti.

“Meskipun tak secara langsung,  tetap kami mengikuti perkembangan PORLASI Jabar dimana perkembangannya sangat signifikan. Tinggal bagaimana caranya agar semua berjalan baik termasuk sarana dan pra sarana dan kami akan mencoba mengajukan kepada pimpinan KONI karena cabor yang sudah memberikan prestasi harus diperhatikan,” ujarnya menambahkan.

Dengan fakta seperti itulah, Aan menilai, PORLASI Jabar selama diketuai Arief Prayitno, tidak ada persoalan. Jika berkenan, katanya, KONI Jabar berharap Arief Prayitno untuk melanjutkan kepemimpinannya.

“Menunggu apa lagi, kami berharap Pak Arief bisa kembali memimpin untuk mencetak prestasi yang sama di PON di NTT dan NTB 2028 mendatang,” ujar Aan mengungkapkan.

Disisi lain, Arief Prayitno mengapresiasi harapan KONI Jabar. Tak cukup dengan apresiasi, Arief Praytino pun menegaskan dirinya siap untuk melanjutkan kepimpinannya di tubuh PORLASI Jabar.

“Saya sangat mengapresiasi apabila KONI Jabar meminta saya untuk melanjutkan. Apabila KONI Jabar yang meminta maka saya pun harus dan siap untuk melanjutkannya,” katanya menegaskan.

Rakerda itu sendiri diikuti seluruh Pengcab PORLASI di Jawa Barat. Selain menyepakati agenda Musorprov, juga dibahas laporan pengurus PORLASI Jabar tahun 2024 dan agenda Babak Kualifikasi (BK) PORPROV Jabar 2026 sebagai program di tahun 2025.

Khusus untuk agenda Musorda, telah dibentuk Tim Penjaringan dimana nantinya akan membuka para calon ketua umum yang akan maju dalam pemilihan.  Saat ini, figur ketua umum masih dipegang Arief Prayitno dan tahun ini akan habis masa jabatannya.

“Untuk agenda Rakerda sendiri, setelah Rakerda  kami akan melaksankan Babak Kualifikasi dengan fokus kepada jumlah nomor yang dipertandingkan, regenerasi atlet yang bisa ikut Babak Kualifikasi,” kata Arief menjelaskan.

Terkait prestasi yang sudah diraih PORLASI Jabar, Arief mengungkapkan bahwa keberhasilan tersebut tidak terlepas dari kondisi organisasi itu sendiri.

“Semua karena soliditas di tubuh organisasi dari pengurus, Pengcab, pelatih dan atlet yang bersatu. Lalu ada potensi yang memang dimiliki Jabar terutama atlet yang menonjol dan memang sudah kita prediksi sebelumnya,” ujar Arief menambahkan.

Namun begitu, katanya, ada beberapa faktor kesulitan yang kerap mempengaruhi roda organisasi khususnya PORLASI Jabar.

“Faktor kesulitan dari PORLASI adalah perekrutan atlet. Dari sisi tempat juga karena harus di laut, lalu masalah perahunya hanya Pengprov yang punya perahu dan tergantung Pengprov ketika melaksanakan BK,” ujarnya memungkasi. ***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer

Berita Terkait