Melalui Kompetisi Kolaborasi Askot PSSI Bandung dan PT PBB Dimulai

Arief NK

17/04/2025

KOMPETISI U-18 tahun yang digelar PSSI Kota Bandung menjadi jembatan bagi pemain di klub anggota menuju skuat Persib. (ILUSTRASI Kompetisi U-18/G-SPORTS.ID)

BANDUNG, G-SPORTS.ID – PSSI Kota Bandung dan PT Persib Bandung Bermartabat (PBB) akan memulai program kolaborasi melalui Kompetisi Reguler tahun ini (2025).

Secara resmi program tersebut akan dihelat  dan dibuka di Lapang Sidolig Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung, Sabtu (19/4/2025) dengan tajuk Piala Persib.

Dari mulai Kelompok Usia 18 tahun (KU), 15 sampai 13 tahun. Dipastikan, pada tahun ini kompetisi akan berlangsung kompetitif. Sebab, didalamnya akan diisi Akademi Persib Bandung (APB) dan Akademi Persib Cimahi (APC) sebagai peserta baru.

Kedua akademi tersebut akan berkompetisi di Kelompok Usia (KU) 18 tahun, Divisi Utama KU-15 tahun dan Divisi Utama KU-13 tahun. Selebihnya, Divisi I dan II baik di U-15 maupun 13 tahun minus APB dan APC.

Yang menggembirakan pada KU-18 dimana pada tahun ini (2025) jumlah Perkumpulan Sepakbola (Ps) yang ikut serta sebanyak 30 tim plus APB dan APC total sebanyak 34 tim dan terbagi ke dalam 8 Grup masing-masing grup diisi empat kontestan.

Sementara, enam Ps absen berkompetisi KU-18 yakni, PS DIANA, PINDAD, Putra Panjalu, Palber, Sidolig dan UPI.

Kick-off KU-18 aka digelar di Stadion Persib d/h Stadion Sidolig Jalan Ahmad Yani, Kota Bandung.

Sedangan, format yang akan diterapkan pada KU-18 tahun, yaitu sistem setengah kompetisi dan diawali oleh fase penyisihan, 16 Besar, 8 Besar, Semifinal dan Final.

Delapan tim juara dan runner up berhak melaju ke Babak 16 Besar setelah ditentukan oleh penghitungan yang berdasarkan jumlah poin yang diperoleh, selisih gol, jumlah gol memasukan, head to head serta undian.

Ketua Umum PSSI Kota Bandung, H. Yoko Anggasurya, menyatakan, kompetisi di KU-18 pada tahun ini mengalami peningkatan dari sisi jumlah peserta dibanding pada tahun lalu.

Apalagi, katanya, dengan kehadiran APB dan APC selain kompetitif, kompetisi akan berlangsung semarak dimana masing-masing Ps anggota akan terpacu dan lebih bersemangat.

“Pada tahun lalu jumlahnya hanya sedikit yang ikut serta, sementara pada tahun ini sudah mencapai 30 Ps, ini artinya semangat pembinaan di masing-masing Ps untuk KU-18 tahun mulai tumbuh, ini sangat menggembirakan kami sebagai pembina sebab dari kompetisi tersebut akan semakin bermunculan talenta-talenta muda, apalagi pemain yang menonjol jaminan direkrut oleh Persib senior,” ujar Yoko memaparkan disela-sela Manager Meeting.

Oleh karena itu, Yoko berharap, selama berlangsungnya kompetisi KU-18 semua Ps memanfaatkan kesempatan emas tersebut dengan sebaik-baiknya.

“Semua pertandingan akan dipantau langsung pelatih senior Pak Djadjang Nurdjaman dan timmya yang kami tunjuk sebagai Direktur Teknik untuk penjaringan pemain dan diproyeksikan sebagai cikal bakal pemain Persib Senior,” kata Yoko memaparkan lagi.

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer

Berita Terkait