BANDUNG, G-SPORTS.ID – Misi Persib untuk semakin mendekati gelar juara musim Liga 1 2024/2025 terealisasi.
Setidaknya, kemenangan atas Bali United, 2-1 (0-1) menambah perbendaharaan poin sekaligus menjauhi jarak dengan pesaing dekatnya, Dewa United FC.
Kemenangan atas Bali United memperkokoh Persib di puncak klasemen dengan 61 poin kemenangan. Sementara, Dewa United masih berada di peringkat kedua dengan poin 53.
Persib tinggal membutuhkan empat kali kemenangan lagi untuk memastikan gelar juara musim ini dari lima laga tersisa masing-masing melawan, PSS Sleman, Malut United (tandang), Barito Putera (kandang), Persita (tandang) dan Persis Solo (kandang).
Persib nyaris dipermalukan Laskar Tridatu di hadapan pendukungnya. Itu setelah Irfan Jaya berhasil membobol gawang Kevin Ray Mendoza di menit ke-23 melalui tendangan bebas pada pekan ke-29 Liga 1 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jumat (18/4/2025).
Mental juara tumbuh di dada anak asuhannya Bojan Hodak. Pada babak kedua Persib mampu mengubah kedudukan dan balik unggul menjadi, 2-1.
Adalah, Beckham Putera Nugraha yang mengawali kemenangan sekaligus memorivasi skuat Tim Maung Bandung. Melalui tendangan spekulasinya di menit ke-69 mampu menyamakan menjadi, 1-1. Disusul sundulan maut Gustavo Franca di menit ke-81 sebagai gol kemenangan Persib.
Kemenangan tersebut langsung disambut ribuan bobotoh yang memadati Stadion GBLA. Terutama di bench Persib, ofisial tim larut dalam kegembiaraan.
“Bali United benar-benar menyulitkan kami, kami harus kerja keras untuk bisa membalikkan keadaan itu. Tim kami bermain terlalu fokus ke pertahanan. Sehingga sepanjang babak pertama memberi celah bagi lawan masuk ke lini pertahanan kami,” kata pelatih Persib, Bojan Hodak pada post match press conference.
Bagi Bojan kemenangan tipis dan terlepas terlalu banyak kesalahan terpentin target meraih tiga poin di kandang tercapai.
“Tidak apa-apa, terpenting kami sudah berhasil mendapat tiga poin, ini bagus untuk semakin menjauh dari pesaing,” kata pelatih asa Kroasia itu memungkasi. ***