Magis Cole Palmer, Bawa Chelsea Juara Piala Dunia Antarklub 2025

Administrator

14/07/2025

Chelsea juara Piala Dunia Antarklub 2025 setelah menang 3-0 atas Paris Saint-Germain lewat dua gol dan assist Cole Palmer (mengangkat trofi), dalam final yang digelar Senin (14/7/2025) dini hari WIB. (Foto: Twitter Cole Palmer/Grafis: Menk Karmawan/G-Sports.id).
Chelsea juara Piala Dunia Antarklub 2025 setelah menang 3-0 atas Paris Saint-Germain lewat dua gol dan assist Cole Palmer (mengangkat trofi), dalam final yang digelar Senin (14/7/2025) dini hari WIB. (Foto: Twitter Cole Palmer/Grafis: Menk Karmawan/G-Sports.id).

NEW YORK, G-SPORTS.ID – Cole Palmer kembali memperlihatkan dirinya sebagai salah satu gelandang serang dengan talenta mengagumkan.

Magis Cole Palmer terlihat ketika menjadi penentu sukses klubnya, Chelsea, merengkuh gelar Piala Dunia Antarklub 2024/2025, Minggu (13/7/2025) atau Senin dini hari WIB.

Cole Palmer mencetak dua gol dan memberikan assist bagi gol ketiga Chelsea ke gawang Paris Saint-Germain di laga final Piala Dunia Antarklub 2024/2025 yang berakhir 3-0 untuk kemenangan The Blues.

Dengan peran itu pula, Cole Palmer pun terpilih sebagai Pemain Terbaik Piala Dunia Antarklub 2025.

Dalam laga yang digelar di Stadion MetLife, New York (Amerika Serikat) tersebut, Cole Palmer mencetak gol pembuka Chelsea pada menit ke-22.

Gol tersebut diciptakan mantan pemain Manchester City ini setelah memanfaatkan assist rekannya, Malo Gusto.

Hanya delapan menit kemudian atau menit ke-30, Cole Palmer Kembali menjadi perhatian lewat gol keduanya. Bintang berusia 23 tahun ini mencetak gol tersebut dengan memanfaatkan umpan Levi Colwill.

Cole Palmer menutup aksi briliannya di laga final Piala Dunia Antarklub ini dengan memberikan assist untuk gol ketiga Chelsea yang diciptakan Joao Pedro.

Dua gol dan satu assist dalam final ini pun menambah catatan bintang muda ini untuk Chelsea sepanjang 2024/2025. Total, bintang Timnas Inggris ini berperan dalam 32 gol Chelsea sepanjang musim yang baru berlalu ini.

Jumlah 32 gol tersebut terdiri dari 18 gol dan 14 assist. Peran Cole Palmer juga terlihat dalam final Conference League 2024/2025 lalu.

Pada laga final 28 Mei 2025 lalu tersebut, Chelsea juara setelah menang 4-1 atas Real Betis. Meski tidak mencetak gol dalam laga tersebut, Cole Palmer memberikan tiga assist.

Dengan trofi Piala Dunia Antarklub yang baru diraih, Cole Palmer membawa Chelsea meraih dua gelar. Di sisi lain, ini juga menjadi sukses bagi pelatih Chelsea, Enzo Maresca.

Pelatih asal Italia ini langsung meraih dua gelar pada musim pertamanya menangani Chelsea. Kemenangan ini juga menjadi kebanggaan tersendiri karena mereka juara Piala Dunia Antarklub dengan mengalahkan Paris Saint-Germain yang berstatus juara Liga Champions 2024/2025.

Di Piala Dunia Antarklub 2024/2025 ini, Chelsea mengawalinya dengan kemenangan 2-0 atas Los Angeles FC. Meski sempat kalah dari Flamengo, The Blues menang 3-0 atas Esperance de Tunis.

Hasil tersebut membuat Chelsea lolos ke fase knockout sebagai runner-up grup bersama Flamengo yang juara grup.

Dalam 16 besar, Chelsea berhasil melangkah ke perempat final dengan mengalahkanm klub asal Portugal, Benfica, 4-1.

The Blues kemudian menekuk Palmeiras dengan skor 2-1 di perempat final. Mereka Kembali bertemu klub asal Brasil di semifinal, Fluminense dan menang 2-0.

Akhirnya, Chelsea berhasil tampil sebagai juara Piala Dunia Antarklub 2024/2025 setelah mengalahkan Paris Saint-Germain asuhan Luis Enrique di final.* (Irfan Sudrajat/G-Sports.id)

Daftar Final Piala Dunia Antarklub 10 Tahun Terakhir

2015: Barcelona 3-0 River Plate

2016: Real Madrid 4-2 (extra time) Kashima Antlers

2017: Real Madrid 1-0 Gremio

2018: Real Madrid 3-1 Al-Ain

2019: Liverpool 1-0 (extra time) Flamengo

2020: Bayern Munchen 1-0 UANL

2021: Chelsea 2-1 (extra time) Palmeiras

2022: Real Madrid 5-3 Al-Hilal

2023: Manchester City 4-0 Fluminense

2025: Chelsea 3-0 Paris Saint-Germain

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer

Berita Terkait

PSF Academy