SELANGOR, G-SPORTS.ID – Selangor FC diprediksi bakal tampil beda ajang pembalasan atas kekalahannya pada Leg 1 AFC Champions League 2 2025/2026 di Stadion GBLA, Kota Bandung, 1 November 2025, lalu.
Momen pembalasan tersebut akan terjadi nanti malam, Kamis (6/11/2025) dalam pertandingan yang akan digelar di MBPJ Stadium, Petaling Jaya, Selangor.
Pada pertemuan perdana, Selangor FC kalah, 1-2 atas Persib Bandung. Selangor FC yang masih berada di urutan paling buncit Grup G belum pernah menang dari tiga kali pertandingan Leg 1.
Wajar, jika nantinya, Selangor FC lebih mengandalkan permainan dengan bola – bola cepatnya.
Kekalahan di Leg 1 menjadi pelajaran bagi pelatihnya, Gamel Christophe. Dipastikan, ia menekan kepada anak asuhannya untuk mengusai bola lebih banyak di lini tengah.
Seperti biasa, diprediksi pertandingan akan berjalan alot di babak pertama. Dengan komposisi pemain yang sudah semakin kompak, lini pertahanan yang solid, dan serangan balik yang cepat tetap menjadi andalan sang pelatih Bojan Hodak.
Pertandingan seru ini bisa disaksikan pada live streaming visionplus.id. Klik link biru ini untuk menyaksikannya:
