PATI, G-SPORTS.ID – Persipa Pati akan meladeni Persiku Kudus dalam lanjutan Liga 2 2024/2025 di Stadion Joyokusumo, Pati, Rabu (2/10/2024) sore. Tuan rumah Laskar Saridin, akan berjuang untuk menjinakkan tim tamu Macan Muria pada laga bertajuk Derbi Muria.
Duel kedua tim nanti tentunya menjanjikan laga menarik dan ketat. Persipa yang bertindak sebagai tuan rumah optimistis mampu menjinakkan Persiku.
Baik Persipa juga Persiku menatap laga nanti dengan modal positif dari pertandingan sebelumnya. Keduanya baru saja mencatat kemenangan perdana di Liga 2 2024/2025.
Persipa berhasil menang 3-1 atas PSIM Yogyakarta, sedangkan Persiku menang 1-0 atas Persekat Tegal.
“Bicara persiapan, selalu saya bilang ini kompetisi jangka panjang, jadi setiap latihan pasti ada evaluasi, perbaikan yang bagus kita tingkatkan, kekurangan dan kelemahan itu yang selalu kita benahi,” kata pelatih Persipa, Bambang Nurdiansyah.
Dia juga memastikan jika tim pelatih sudah mempelajari dan menganalisis kekuatan Persiku lewat rekaman video pertandingan yang ada. Artinya, apa yang jadi kelebihan juga kelemahan Persiku tentunya sudah dikantongi oleh Persipa.
Persiku kini ada di peringkat lima dengan lima poin hasil dari empat kali main, sekali menang, dua kali imbang dan sekali kalah.
Sementara Persipa saat ini mengoleksi empat poin hasil dari empat kali main dengan sekali menang, sekali imbang dan dua kali kalah ada di peringkat ketujuh dari sembilan tim Grup 2.
Sedangkan di puncak klasemen ada Persijap Jepara yang sudah memiliki delapan poin.
“Main di kandang lawan tentu butuh kerja ekstra keras. Kami harus all out untuk bisa mencuri poin di Pati,” kata pelatih Persiku, Sudirman.
Mantan bek timnas Indonesia itu mengaku sudah menyiapkan ramuan strategi untuk mengantisipasi kekuatan dan kecepatan yang dimiliki Persipa. (Sri Nugroho)