TANGERANG, G-SPORTS.ID – Pertandingan pekan ke-25 BRI Liga 1 2024/25 antara Persija Jakarta melawan PSIS Semarang yang seharusnya dilaksanakan di Stadion Patriot Candrabhaga, Selasa (4/3/2025) malam batal terlaksana akibat bencana banjir di kawasan Kota Bekasi.
Dan agenda emergency meeting oleh pihak terkait, akhirnya diputuskan pertandingan ditunda. Dengan kondisi tersebut, pertandingan Persija lawan PSIS akhirnya dialihkan ke Indomilk Arena di Tangerang pada Rabu (5/3/2025) pukul 20.30 WIB.
Surat resmi dari PT. Liga Indonesia Baru (PT. LIB) dengan nomor 465/LI-KOM/III/2025 telah diterima oleh manajemen PSIS pada Selasa (4/3/2025) petang.
“Kami telah menerima surat resmi dari PT. LIB mengenai status pertandingan Persija vs PSIS yang akan dialihkan ke Indomilk Arena pada Rabu tanggal 5 Maret 2025 pukul 20.30 WIB,” ucap Manager Operasional PSIS, Wisnu Adi.
Penundaan ini akibat fasiltas vital stadion yang terendam air efek banjir di Stadion Patriot Candrabhaga, yaitu gardu listrik, ruang genset stadion, ruang ganti pemain, ruang HB, dan beberapa ruang penting lainnya.
Sebelumnya, persiapan tim PSIS disebut pelatih Gilbert Agius kurang ideal, tak membuat PSIS goyah dan tetap mengincar poin penting dari kandang Macan Kemayoran.
Pertandingan nanti tentunya bukan laga yang ringan. Dilihat secara peringkat di klasemen sementara, kedua tim juga sangat berbeda jaraknya.
PSIS saat ini ada di peringkat ke-14 dengan 23 poin. Sedangkan Persija ada di peringkat ke-4 dengan koleksi 40 poin.
Bagi PSIS, posisi ini masih jauh dari kata aman, mengingat hanya berjarak 4 poin saja dari PSS Sleman yang punya nilai 19 dan ada di peringkat ke-18 alias dasar klasemen.
Skuad berjuluk Mahesa Jenar juga saat ini sedang dalam performa yang tidak meyakinkan. Pda empat laga terakhir, Septian David Maulana dkk hanya mampu mencatat 2 kali imbang dan 2 kali kalah alias sedang berpuasa kemenangan.