BANDUNG,G-SPORTS.ID- Menyandang gelar Champions Series, Persib Bandung hanya memiliki waktu persiapan yang sedikit untuk menghadapi turnamen Pra Musim Piala Presiden 2024.
Padahal, dalam turnamen tersebut, Tim Maung Bandung akan meladeni tim kuat PSM Makassar di laga perdana, Jumat (19/7/2024).
Ketidak siapan dialami tim asuhan Bojan Hodak tersebut dari segi materi pemain. Maklum, selain skuadnya banyak yang sudah tidak lagi bergabung, beberapa pemain baru khususnya dari sektor pemain asing baru beberapa hari bergabung.
Dua diantaranya adalah pemain asal Brazil, Gustavo Franca dan Tyron Del Pino pemain asal Spanyol yang baru tiba setelah selama semusim dipinjamkan ke salah satu klub di Thailand.
“Terus terang, kami belum siap seratus persen menghadapi Piala Presiden. Tapi, satu per satu sudah bergabung dan saya harap akan langsung bersama-sama membangun tim,” katanya Bojan Hodak pelatih berkepala plontos itu saat post match conference di Graha Persib, Kamis (18/7/2024).
Kick off Piala Presiden 2024 akan ditabuh di Stadion si Jalak Harupat, Jumat (19/7/2024). Persib Bandung akan menghadapi laga perdana pada pukul 19:00 WIB.
Meski begitu, pelatih asal Kroasia, itu menegaskan, Piala Presiden menjadi ajang mematangkan sekaligus membentuk chemistry baru sebelum menjalani Liga 1 2024/2025 dan AFC Champions Level Two 2024.
Karena itu, Bojan Hodak memaklumi jika tim asuhannya tidak menargetkan untuk meraih gelar juara di ajang Piala Presiden.
“Ini Pra Musim, ini sangat bagus buat kami dan tim-tim lain mempersiapkan diri. Kami sendiri akan menghadapi Liga 1 yang lebih kuat terutama di level Asia,” ujarnya menambahkan.
Jadwal Lengkap Piala Presiden 2024
Grup A (Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kab Bandung)
1. Persib Bandung (host)
2. Borneo FC
3. Persis Solo
4. PSM Makassar
Grup B Stadion (Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali)
1. Bali United (host)
2. Arema FC
3. Madura United
4. Persija Jakarta
JADWAL LENGKAP
Matchday 1
Jumat, 19 Juli 2024
15.00 WIB Persib Bandung vs PSM Makassar
19.00 WIB Borneo FC vs Persis Solo
Matchday 2
Senin, 22 Juli 2024
15.00 WIB Persis Solo vs PSM Makassar
19.00 WIB Persib Bandung vs Borneo FC
