
BANDUNG, G-SPORTS.ID – Kemenangan atas PSM Makassar disambut dengan penuh suka cita. Ofisial, pemain dan bobotoh larut dalam kegembiraan di akhir laga yang berlangsung di Stadion GBLA, Sabtu malam (1/2/2025). Mafhum, para penggawa PSM Makassar begitu gigih meladeni tuan rumah membuat Persib. Alhasil, Persib kesulitan untuk mencetak gol lebih awal.