SLEMAN, G-SPORTS.ID PSS Sleman yang sudah menjalani latihan untuk persiapan untuk kompetisi Liga 1 2023/2024 sejak pekan lalu terus meningkatkan program latihannya. Bahkan tim yang berjuluk Super Elang Jawa sudah mengagendakan program pemusatan latihan alias TC.
Pelatih PSS, Marian Mihail menginformasikan bahwa Kim Jerffrey Kurniawan dkk akan segera masuk ke pemusatan latihan selama 10 hari. Pelatih asal Rumania itu juga menyatakan puas dengan kinerja manajemen PSS mempersiapkan segala hal untuk kegiatan tersebut.
Kami akan menjalani pemusatan latihan selama 10 hari mulai dari 27 Mei6 Juni 2023 mendatang. Kami tim pelatih serta official team sudah mengecek kesiapan lokasi TC juga hotel tempat kami menginap, kata Marian Mihail.
Dia menyebutkan, fasilitas yang dibutuhkan semua sudah bisa dipenuhi oleh manajemen terkait lokasi TC nanti. Fasilitas yang kami perlukan ada semua, mulai dari fasilitas kebugaran juga kolam renang tersedia. Beruntungnya lokasinya tidak jauh dari tempat kami latihan. Terim kasih manajemen PSS untuk persiapannya, tambah pelatih berlisensi UEFA Pro itu.
Disisi lain, PSS mulai meningkatkan intensitas latihan setelah menggelar latihan selama satu minggu. Pekan ini, PSS diagendakan melaksanakan latihan sebanyak dua kali selama satu hari.
“Minggu ini kami akan terus meningkatkan kebugaran seluruh pemain. Saat pagi hari kami memiliki satu hari berfokus pada latihan kekuatan dan satu hari untuk pengondisian,” pungkas Marian Mihail.*