Argentina Lindas Kanada 2-0, Messi Cetak Rekor di Laga Pembuka Copa America

Administrator

21/06/2024

Lionel Messi
Lionel Messi (Foto: Copa America - X)

ATLANTA, G-SPORTS.ID – Hasil Argentina vs Canada berakhir 2-0 dan Lionel Messi mencetak rekor serta La Albiceleste tampil sempurna. Argentina mengawali Copa America 2024 dengan kemenangan atas Kanada dalam pertandingan di Mercedes-Benz Arena, Atlanta, Georgia, Kamis 20 Juni 2024 atau Jumat pagi hari WIB.

La Albiceleste, julukan Timnas Argentina, pun tampil sempurna karena pilar mereka Lionel Messi menumbangkan rekor pertandingan terbanyak di turnamen ini. Messi mencetak rekor sebagai pemain dengan penampilan terbanyak di Copa America.

Dalam pertandingan itu Messi mencatat 35 pertandingan di Copa America, setelah sebelumnya memegang rekor itu dengan 34 pertandingan bersama Sergio Livingstone. Gol Argentina ke gawang Kanada dalam pertandingan penyisihan Grup A itu dicetak Julian Alvarez pada menit ke-49 dan Lautaro Martinez menit 88.

Ini menjadi modal bagus buat Argentina sang juara Piala Dunia 2023 untuk menatap pertandingan berikutnya. Di Grup A selain Argentina dan Kanada juga ada Peru serta Cile.*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Populer

Berita Terkait